8-1

Bolu Amor #EnaknyaKhas, Makan Satu Mana Cukup?

Bolu Amor
Foto by Melly

Bogor, kota hujan yang kini kian ramai.  Lihat saja, hampir setiap akhir pekan, jalan-jalan di kota ini dipadati oleh kendaraan dengan plat nomor beragam.  Bukan hanya plat F sebagaimana kendaraan warga Bogor, tapi sangat bervariasi dengan beragam huruf di depannya.  Ya, Bogor sudah menjadi salah satu kota tujuan wisata yang banyak dilirik oleh para pelancong.

Selain jaraknya yang dekat dari ibukota, Bogor juga menyajikan banyak tujuan wisata baik wisata alam, wisata keluarga berupa tempat-tempat bermain untuk anak, juga tak ketinggalan wisata kulinernya yang sangat menggoda.  Sebut saja toge goreng yang sejak lama sudah dikenal sebagai makanan khas Bogor, laksa Bogor, doclang, asinan dan tentunya aneka cake dan bakery yang pilihannya sangat banyak di kota ini. Continue reading “Bolu Amor #EnaknyaKhas, Makan Satu Mana Cukup?”

8-1

Menyapa Ruang Rasa dengan Kelezatan Bolu Amor

Bolu Amor

“Sekarang eranya lapis talas.  Kalau dulu saya berkunjung ke daerah lain, orang-orang akan menanyakan oleh-oleh asinan bogor atau toge goreng. Nah sekarang, tiap kali saya bertemu para pemimpin daerah, pasti yang ditanyakan mana lapis talasnya?”   

Petikan kalimat tersebut disampaikan oleh Bapak Bima Arya, Walikota Bogor saat memberikan sambutan dalam acara “Pemecahan Rekor Muri Rangkaian Lapis Talas Terpanjang” yang digelar oleh Bolu Amor pada hari Sabtu, 9 Sepetember 2017 di Kebun Raya Bogor. Continue reading “Menyapa Ruang Rasa dengan Kelezatan Bolu Amor”