8-1

Sehari Keliling Eropa di Devoyage Bogor, Makin Seru Dengan Traveloka Xperience

DeVoyage Bogor

Tante, katanya di Bogor ada tempat wisata yang kayak Eropa gitu, jauh ndak dari rumah tante?” tanya Gita, keponakan saya dari Kendari.

Saat itu Gita sedang menjalani tugas belajar di Jakarta.  Mumpung di akhir pekan libur, kami mengajaknya menginap semalam di pondok mungil kami di Bogor.

Hmm… kayaknya yang kamu maksud Devoyage  deh,” jawab saya sembari membuka ponsel untuk mencari info tempat wisata ini, mulai dari lokasi, jam buka hingga harga tiket.  Tak lupa melihat-lihat aneka foto dan review dari para pengunjung yang sudah ke sana.  Meski tinggal di Bogor,  jujur aja kami memang belum pernah ke sana.  Hanya tahu ceritanya dari teman-teman dan melihat foto yang seliweran di sosial media.  Maklum, kalau tempat wisatanya lagi hits gitu biasanya pengunjung membludak dan macet.  Apalagi saat akhir pekan, Bogor diserbu oleh pengunjung dari Jakarta dan sekitarnya.  “Nanti aja deh kalau udah agak reda hebohnya, “pikir kami waktu itu.

Nah iya tante, jauh ndak dari sini? Gita pengen ke sana,” katanya lagi Continue reading “Sehari Keliling Eropa di Devoyage Bogor, Makin Seru Dengan Traveloka Xperience”

8-1

Treasure Hunt Bersama Simpul Selatan, Cara Asyik Berburu Harta Karun

Ciputri Camping Ground

“Ibu, kapan kita camping lagi? Udah lama sekali kita ndak camping,” tanya Prema beberapa minggu lalu

“Nanti ya, kalau Prema libur dan kita lagi gak ada kegiatan lain,”

Kami biasanya camping di akhir pekan, dekat-dekat saja.  Tapi memang, beberapa bulan terakhir, hampir setiap akhir pekan selalu ada kegiatan lain.  Di Pasraman, Pura, dan lain-lain.  Jadilah akhir pekan tetap saja terasa padat merayap.  Seingat saya, terakhir kali camping pertengahan tahun lalu di Curug Seribu, Gunung Bunder bareng teman-teman hebat NDI Kids dan HAAJ (Himpunan Astronomi Amatir Jakarta).  Setelah itu kami belum pernah camping lagi #menatapngeneskeperalatancampingyangmelambai2protes. Continue reading “Treasure Hunt Bersama Simpul Selatan, Cara Asyik Berburu Harta Karun”

8-1

Istana (Bogor) Untuk Rakyat

Istana Bogor Untuk Rakyat

Tergesa saya menyiapkan diri pagi itu, 11 September 2018.  Gegas membangunkan Prema dan Ayahnya yang juga masih terlelap.  Kami kesiangan.  Padahal pagi ini kami sudah ada janji bersama teman-teman dari ATS untuk berkunjung ke Istana Kepresidenan di Bogor yang memang sedang dibuka untuk umum, dalam program Istana untuk rakyat (ISTURA).

Program ini berlangsung rutin setiap tahun, biasanya digelar oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bogor sebagi rangkaian acara peringatan Hari Jadi Bogor (HJB). Tahun ini, ISTURA digelar selama 5 hari yaitu sejak 10 – 14 September 2018.  Terbuka untuk umum dan gratis.  Peserta hanya perlu mendaftar pada panitia untuk mendapatkan tiket.  Tak ada batasan jumlah peserta, namun ada syarat dan ketentuan yang wajib ditaati. Continue reading “Istana (Bogor) Untuk Rakyat”

8-1

Berkencan dengan Bintang-Bintang di Camping Ground Curug Seribu

Curug Seribu

Saya menurunkan kaca jendela, mengosongkan paru-paru lalu menghirup udara dalam-dalam untuk mengisinya kembali.  Kali ini, udara yang masuk terasa begitu sejuk.  Dihembuskan dengan lembut oleh semilir angin yang menembus sela dedaunan dan menghantar aroma pinus yang begitu segar.  Hal yang sama dilakukan oleh suami yang berada di belakang kemudi, pun oleh Prema yang duduk di bangku tengah.  Aktivitas ini menjadi pertanda bahwa kami sudah memasuki kawasan Taman Nasional Gunung Salak – Halimun.  Sebuah tempat di ketinggian, yang menawarkan udara segar dan panorama menawan.

Akhir pekan terakhir di liburan panjang kenaikan kelas tahun ini kami manfaatkan untuk camping.  Kalau biasanya kami camping mandiri, kali ini kami memilih mengikuti kegiatan bersama NDI (Nol Derajat Indonesia) Kids.  Digawangi oleh duo Ayah Bunda Keren, mas Yoki dan mbak Dinar yang menggagas organisasi sosial berbasis lingkungan, mengajak keluarga Indonesia untuk berkegiatan di alam dan menerapkan gaya hidup ramah lingkungan.  Keren ya semangatnya Continue reading “Berkencan dengan Bintang-Bintang di Camping Ground Curug Seribu”

8-1

Bolu Amor #EnaknyaKhas, Makan Satu Mana Cukup?

Bolu Amor
Foto by Melly

Bogor, kota hujan yang kini kian ramai.  Lihat saja, hampir setiap akhir pekan, jalan-jalan di kota ini dipadati oleh kendaraan dengan plat nomor beragam.  Bukan hanya plat F sebagaimana kendaraan warga Bogor, tapi sangat bervariasi dengan beragam huruf di depannya.  Ya, Bogor sudah menjadi salah satu kota tujuan wisata yang banyak dilirik oleh para pelancong.

Selain jaraknya yang dekat dari ibukota, Bogor juga menyajikan banyak tujuan wisata baik wisata alam, wisata keluarga berupa tempat-tempat bermain untuk anak, juga tak ketinggalan wisata kulinernya yang sangat menggoda.  Sebut saja toge goreng yang sejak lama sudah dikenal sebagai makanan khas Bogor, laksa Bogor, doclang, asinan dan tentunya aneka cake dan bakery yang pilihannya sangat banyak di kota ini. Continue reading “Bolu Amor #EnaknyaKhas, Makan Satu Mana Cukup?”

8-1

Wajah Baru Lembur Kuring Parung

Lembur Kuring Parung

Yuhuuuu……

Apa kabar Melali-ers? Maaf ya lama tak menyapa lewat rumah ini.  Kali ini saya akan mengajak teman-teman semua berkunjung ke Parung, sebuah kawasan di Kabupaten Bogor yang menjadi perlintasan alternatif jalur Jakarta – Bogor – Tangerang.  Tak heran, jalan raya Parung selalu dilintasi oleh kendaraan besar berupa bus AKAP maupun truk-truk niaga.  Kalau dulu mendengar kata Parung rasanya seperti membayangkan sebuah daerah di antah berantah, sekarang sudah tidak lagi kok.  Parung sudah terus berbenah dan mudah-mudahan terus lebih baik. Continue reading “Wajah Baru Lembur Kuring Parung”

8-1

Jelajah Rasa Bersama Oleh-Oleh Khas Bogor Bika Bogor Talubi

Bika Bogor Talubi

“Bu, Prema mau dong satu lagi banananya,” Pinta Cah bagus usai mencicipi sepotong Bogor Banana yang baru saja saya buka sore tadi.

“Prema suka?”

“Suka banget, Bu.  Enaaak.  Boleh ya satu potong lagi,” katanya dengan wajah memohon Continue reading “Jelajah Rasa Bersama Oleh-Oleh Khas Bogor Bika Bogor Talubi”

8-1

Tari Rejang ; Sebuah Persembahan Tanda Cinta Pada Sang Pencipta

Halo Sahabat ngiringmelali.

Tari Rejang Renteng

Kali ini kita cerita ragam budaya ya,   karena melali itu khan bukan hanya soal wisata alam, tapi juga wisata budaya, wisata kuliner, wisata religi dan lain-lain.

Bali, bukan saja dikenal karena alamnya yang indah tapi juga dengan seni budayanya yang begitu melekat dalam setiap aspek kehidupan masyarakatnya.  Aneka upacara adat keagamaan digelar untuk merayakan, memperingati dan persembahan pada semesta, pada Sang Pencipta.  Wujud rasa syukur dan terimakasih atas segala anugrah yang diberikan.  Tari-tarian salah satunya.  Hadir serupa denyut nadi dalam kehidupan masyarakatnya.  Di setiap tempat, di setiap desa, di bale banjar, Pura bahkan rumah-rumah pribadi, tari Bali hadir diiringi dengan musiknya yang khas. Continue reading “Tari Rejang ; Sebuah Persembahan Tanda Cinta Pada Sang Pencipta”

8-1

Menyapa Ruang Rasa dengan Kelezatan Bolu Amor

Bolu Amor

“Sekarang eranya lapis talas.  Kalau dulu saya berkunjung ke daerah lain, orang-orang akan menanyakan oleh-oleh asinan bogor atau toge goreng. Nah sekarang, tiap kali saya bertemu para pemimpin daerah, pasti yang ditanyakan mana lapis talasnya?”   

Petikan kalimat tersebut disampaikan oleh Bapak Bima Arya, Walikota Bogor saat memberikan sambutan dalam acara “Pemecahan Rekor Muri Rangkaian Lapis Talas Terpanjang” yang digelar oleh Bolu Amor pada hari Sabtu, 9 Sepetember 2017 di Kebun Raya Bogor. Continue reading “Menyapa Ruang Rasa dengan Kelezatan Bolu Amor”

8-1

Mendadak Camping Menikmati Debur Curug Cihurang

Curug Cihurang Gunung Bunder

Yeaaaay…. kali ini ngiring melali kembali dengan keseruan camping keluarga kecil kami.  Camping selalu jadi kegiatan favorit dan menyenangkan buat kami untuk sekedar melepas penat dari rutinitas harian.  Menjauh dari kebisingan kota dan mengisi paru-paru dengan udara segar pohon pinus yang menjulang tinggi di pegunungan.

Pilihan camping kali ini adalah di Curug Cihurang.  Berada di Gunung Bunder, Kec. Pamijahan, Kab. Bogor, lokasinya masih berada dalam kawasan Taman Nasional Halimun – Salak yang  wilayahnya sangat luas ini.  Jadi memang di kawasan taman nasional ini, tersedia banyak sekali spot-spot cantik untuk mendirikan tenda dan menikmati keindahan alam.  Ke camping ground Sukamantri sudah sering, kali ini kami ingin mencoba lokasi baru. Continue reading “Mendadak Camping Menikmati Debur Curug Cihurang”